Arsip Berita Pengadilan

KPA. Kuala Pembuang Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi

PA.KUALAPEMBUANG. Kuala Pembuang, 17 Agustus 2019. Sesaat setelah bertindak sebagai Inspektur Upacara Peringatan HUT-RI Ke-74 di kantor Pengadilan Agama Kuala Pembuang,  Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang Roni Fahmi, S.Ag., M.A menghadiri Upacara Pengibaran Bendera Dalam Rangka HUT Proklamasi Kemerdekaan  Ke-74 Republik Indonesia yang di gelar di halaman Kantor Bupati Seruyan.

KPA. Kuala Pembuang Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi 2019 (1).png

Foto: Ketua Pengadilan Agama Kuala Pembuang  hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi di Halaman Kantor Bupati Seruyan

Upacara peringatan Detik-detik Proklamasi berlangsung khidmat dengan  Inspektur upacara saat pengibaran bendera Bupati Seruyan Yulhaidir Sedangkan pembacaan teks Proklamasi adalah Ketua DPRD  Kabupaten Seruyan H. Ahmad Ruswandi.

KPA. Kuala Pembuang Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi 2019 (2).png

Foto: Bupati Seruyan Yulhaidir Menyerahkan Sang Merah Putih kepada Pembawa Baki

Upacara diikuti  dari unsur TNI, Polri, Satpol PP, ASN, pelajar, mahasiswa serta unsur organisasi pemuda, juga dihadiri oleh Unsur FKPD, Anggota DPRD, Kepala Perangkat Daerah, BUMN, Perusahaan, perbankan, tokoh masyarakat, tokoh agama serta unsur undangan lainnya.

KPA. Kuala Pembuang Hadiri Upacara Detik-Detik Proklamasi 2019 (3).png

Foto: Foto bersama seusai pelaksanaan Upacara Pengibaran Bendera

"Dirgahayu Republik Indonesia"

“SDM Unggul Indonesia Maju”


WhatsApp-Button WhatsApp-Button WhatsApp-Button WhatsApp-Button